Rukun Iman Ada 6 yang Harus di Ketahui
Makna rukun Iman wajib diketahui oleh seluruh orang Muslim di seluruh dunia. Di dalam ajaran agama Islam, rukun Iman adalah salah satu ‘pilar’ penting yang dijadikan sebagai pedoman hidup. Dan jumlah rukun iman ada 6.
pengertian rukun iman
Iman menurut etimologi artinya membenarkan, sedangkan menurut syariat Islam iman adalah mengakui dengan lisan, membenarkan dengan hati, dan mengamalkannya dengan perbuatan.
Dengan kata lain, rukun Iman adalah amalan yang bersifat batiniah atau keyakinan yang ada di dalam hati.
Rukun Iman ada 6,yaitu:
- Iman kepada Allah SWT
- Iman kepada para Malaikat
- Iman kepada kitab-kitab Allah SWT
- Iman kepada Nabi dan Rasul
- Iman kepada hari akhir (kiamat)
- Iman kepada Qada dan Qadar
Makna dari masing-masing rukun iman
1.iman kepada Allah SWT
yaitu kita meyakini bahwa tiada Tuhan yang layak disembah selain ALLAH SWT. Rukun Iman yang pertama ini berarti, kita harus meyakini dan mempercayai dengan sepenuh hati bahwa Allah yang menciptakan seluruh makhluk yang ada di langit, bumi, dan seluruh alam semesta tanpa terkecuali.
Seperti yang tertera dalam QS Al-Baqarah:136
Artinya:
“Dan Tuhan itu, Tuhan Yang Maha Esa. Tidak ada Tuhan selain Dia. Yang Maha Pemurah dan Maha Penyayang.” (QS. Al-Baqarah: 136)
Kita harus meyakini sifat-sifat Allah yang tercantum dalam Al-Qur’an (Asmaul Husna) dan hanya kepada Allah lah kita memohon perlindungan dan pertolongan dengan berdzikir dan berdoa.
Meyakini atau Iman kepada Allah juga bisa diwujudkan dengan amal perbuatan baik yaitu melaksanakan semua perintah-Nya dan menjauhi semua larangan-Nya.
2.Iman kepada para malaikat
berarti percaya dan yakin jika malaikat itu ada dan selalu mengawasi perbuatan baik dan buruk manusia. Malaikat adalah makhluk gaib ciptaan Allah yang terbuat dari cahaya (Nur) dan bertugas untuk menjalankan perintah dari Allah untuk mengawasi seluruh umat manusia dan jin.
Malaikat merupakan makhluk yang sangat taat kepada Allah dan senantiasa selalu bertasbih tanpa henti siang dan malam.
3.Iman kepada Kitab-Kitab Allah SWT
pengertian dari iman kepada kitab-kitab Allah, yaitu kita harus meyakini dengan sepenuh hati bahwa Allah telah menurun kitab-kitabnya kepada para nabi dan rosul yang berisikan wahyu untuk disampaikan kepada seluruh umat manusia.
Artinya:” wahai orang-orang yang beriman, tetaplah beriman kepada Allah dan Rosul Nya dan kepada kitab yang Allah turunkan kepada rasul-Nya, serta kitab yang Allah turunkan sebelumnya” QS An Nisa:136
4.Iman kepada nabi dan rosul
Rukum iman ke 4 ialah kita mempercayai bahwa Nabi dan Rasul adalah manusia pilihan Allah yang diutus untuk menyampaikan kabar gembira dan ancaman di muka bumi. rukun iman ke 4 ini juga berarti memercayai segala ajarannya baik dari lisan maupun perbuatan para nabi dan rosul untuk kita teladani dan kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari.
dalil mengimani rukun ke 4 ini yaitu QS An-nisa : 136 yang artinya : Wahai orang-orang yang beriman! Tetaplah beriman kepada Allah dan Rasul-Nya (Muhammad) dan kepada Kitab (Al-Qur’an) yang diturunkan kepada Rasul-Nya, serta kitab yang diturunkan sebelumnya. Barangsiapa ingkar kepada Allah, malaikat-malaikat-Nya, kitab-kitab-Nya, rasul-rasul-Nya, dan hari kemudian, maka sungguh, orang itu telah tersesat sangat jauh.
5.Iman kepada Hari Kiamat
Iman kepada hari Kiamat ialah meyakini dan mempercayai jika hari akhir benar-benar adanya dan terjadi hanya saja kita tidak mengetahui kapan terjadinya hari kiamat . Kiamat merupakan hari dimana seluruh alam semesta dihancurkan dan dimusnahkan.
Iman kepada hari kiamat juga berarti meyakini dan mempercayai tanda-tanda akhir zaman yang akan terjadi sebelum datang hari kiamat, tanda tanda seperti munculnya imam Mahdi, munculnya dajjal, matahari terbit dari timur dan hancurnya kakbah.
Selain itu beriman kepada hari Akhir adalah percaya bahwa setelah kehidupan di dunia ini akan ada kehidupan lanjut yang kekal ada di akhirat kelak.
6.Makna beriman kepada Qada dan Qadar
Beriman kepada qada dan qadar berarti kita meyakini dengan sepenuh hati bahwa Allah lah yang mempunyai ketetapan, kehendak dan keputusan atas setiap makhluk Nya.
Diantara ketetapan itu contohnya adalah kelahiran, kematian, rezeki dan jodoh serta baik buruknya seseorang.
Artinya: Maka demi Tuhanmu, mereka (pada hakekatnya) tidak beriman hingga mereka menjadikan kamu hakim terhadap perkara yang mereka perselisihkan, kemudian mereka tidak merasa dalam hati mereka sesuatu keberatan terhadap putusan yang kamu berikan, dan mereka menerima dengan sepenuhnya. [QS. an nisa 4:65]
baca juga 10 Sedekah yang Sangat Utama
Semoga dari pembahasan di atas kita dapat mempertamabah kadar keimanan kita dan Allah meridhoi kita. Aamiin.
One Response
[…] baca juga rukun iman ada 6 yang harus diketahui […]